Salah satu hal terpenting dalam pengelolaan Perguruan Tinggi adalah bagaimana program Tri Dharma Perguruan Tinggi bisa berjalan dengan optimal. Pada hari senin, 26 September 2022 bertempat di kantor Pasundan Ekspres Jl. Jend. Achmad Yani Subang, Sekolah Tinggi Ilmu Al-Quran (STIQ) As Syifa melakukan penandatangan kesepahaman dengan Media Pasundan Ekspres, hal itu bertujuan bagaimana pihak perguruan tinggi bisa berkolaborasi dengan media dalam beberapa program. Diantara poin-poin kerjasama dalam hal, pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dan program lainnya .Turut hadir dalam pertemuan itu Pimpinan STIQ As Syifa, Bapak Sofyan Puji Pranata, M.Ag (Ketua STIQ Ass yifa), Agus Supriatna, M.Ed (Waket I) Feri Rustandi, S.Pd, MM (Kepala P3M) dan dari pihak Pasundan Ekpsres dihadiri oleh Bapak Lukman Fajar, S.I.Kom (Pimpinan Perusahaan) dan di dampingi Bapak Yusup Suparman selaku manajemen. Bapak Lukman Fajar selaku pimpinan perusahaan Pasundan Ekspres mengaku sangat senang dan terbuka atas kerjasama ini, bisa bersinergi dalam mencerdaskan kehidupan berbangsa terutama untuk kota subang, dengan banyak peneliti, pengamat dari perguruan tinggi akan memberikan inovasi dalam bidang nya. Selanjutnya menurut Bapak Sofyan Puji Pranata, M.Ag , media memiliki kontribusi besar dalam menginformasikan sekaligus meng edukasi ke publik terkait aktivitas peguruan tinggi yang memiliki peran Tri Dharma.
Related Posts
-
PBAK 2024 Resmi Dibuka oleh Ketua STIQ As-Syifa
Subang, 29 Agustus 2024 – Kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) tahun akademik 2024/2025 di Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur’an (STIQ) As-Syifa secara resmi dibuka oleh Ketua STIQ, Dr. Sofyan Puji Pranata, S.Pd.I., M.Ag. Acara pembukaan yang berlangsung di Aula Mubarok ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting di lingkungan STIQ, termasuk Kepala Divisi Pendidikan dan …
-
STIQ As-Syifa Gandeng PT. Cordoba Internasional Menggelar Seminar Nasional Seputar Al-Qur’an dan Kewirausahaan
Pada tanggal 21 Juni 2024, STIQ As-Syifa bekerja sama dengan PT. Cordoba Internasional sukses mengadakan seminar nasional dengan tema “Inovasi dalam Kepenulisan Al-Qur’an dan Menggali Potensi Mahasiswa menjadi Qur’anic Entrepreneurship”. Acara yang berlangsung di Kampus STIQ As-Syifa ini mendapat antusiasme tinggi dari para mahasiswa. Acara seminar ini dihadiri seluruh mahasiswa Program Studi Ilmu Al-Qur’an dan …
-
Asesmen Lapangan Prodi Ilmu Qur’an dan Tafsir STIQ As-Syifa
Sabtu, 18 Mei 2024, menjadi hari penting bagi Program Studi Ilmu Qur’an dan Tafsir STIQ As-Syifa. Pada hari tersebut, dilaksanakan asesmen lapangan akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Kegiatan ini merupakan salah satu tahapan krusial dalam proses peningkatan mutu dan pengakuan akademik Program Studi Ilmu Qur’an dan Tafsir STIQ As-Syifa. Para asesor dari …
-
Mahasiswa STIQ As-Syifa Menerima Beasiswa dari Baitulmaal Muamalat
Mahasiswa STIQ As-Syifa menerima Program Beasiswa Sarjana Muamalat dari Baitulmaal Muamalat. Pada hari Rabu, 8 November 2023, Bapak Dhany Agung Moecharam, Branch Manager Subang, dan Bu Lina, Kepala Perwakilan BMM Wilayah Jawa Barat, secara simbolis menyerahkan kepada Ketua Ketua STIQ As-Syifa Dr. Sofyan Puji Pranata, di dampingi Ketua Umum Yayasan As-Syifa K.H. Dr. Lalu Agus …
-
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H
Assalamuallaikum Wr.Wb. Kami atas nama segenap Pimpinan dan Civitas Akademika STIQ Assyifa mengucapkan “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H”. Minal Aidzin Wal Faidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin. Semoga amal ibadah kita semua selama Bulan Ramadhan ini dilipatgandakan dan menggapai derajat Taqwa. Marilah kita sambut hari Kemenangan dengan suka cita, penuh rasa …