Siapkan Calon Pemimpin Masa Depan, STIQ Lantik BEM-DPM 2023-2024

Siapkan Calon Pemimpin Masa Depan, STIQ Lantik BEM-DPM 2023-2024

STIQ As-Syifa resmi mengukuhkan dan melantik kepengurusan organisasi kemahasiswaan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) periode 2023-2024, pada Senin (12/12).

Mujahidin Amhar Wicaksana terpilih sebagai Presiden BEM, Selanjutnya untuk Ketua DPM di percayakan kepada Wildan Hasan Abdullah. Keduanya resmi terpilih secara aklamasi berdasarkan hasil seleksi pencalonan yang kemudian diputuskan melalui proses musyawarah mufakat antara pimpinan STIQ beserta perwakilan mahasiswa.

Disaksikan oleh para dosen dan mahasiswa, Seluruh pengurus BEM dan DPM yang hadir diminta untuk berdiri dan membacakan ikrar pelantikan. Prosesi pelantikan ini berlangsung secara khidmat di Aula Mubarok, komplek As-Syifa Al-Khoeriyyah.

Menurut Ustadz Amin, M.Ag sebagai Pembina Kemahasiswaan, beliau berpesan  kepada para pengurus organisasi mahasiswa yang baru dilantik serta segenap mahasiswa agar memanfaatkan kesempatan yang berada di hadapannya sebagai mahasiswa yang diamanahi berperan dalam organisasi, karena tidak setiap orang mendapatkan kesempatan serupa.

“Kami semua berharap semoga amanah yang akan diberikan kepada pengurus nanti memberikan banyak manfaat secara terus menerus, memberikan kinerja yang terbaik dengan segala kerendahan hati, dedikasi, integritas, dan optimisme merangkul kebersamaan membangun STIQ kedepannya yang lebih baik.” Pesan beliau.

Adapun susunan lengkap para pengurus sebagai berikut :

Pengurus BEM Periode 2023-2024

Ketua : Mujahidin Amhar Wicaksana
Wakil Ketua : Silvi Anggraeni
Sekertaris : Dewi Andayani
Bendahara : 1. Rindu Nuranisa
2. Azizah Nurul Fauziah
Divisi Minat dan Bakat : 1. Maulana Jamaluddin
2. Agung Muhammad Rafli
3. Dede Abdullah
4. Asep Warnuddin
5. Edward Abdullah
6. Mela Annisa
7. Hilma Qurrota Aini
8. Gita Putri
Divisi Keagamaan : 1. Sagil Haikal Mujaki
2. Lulu Hasna Hanifa
3. Dwi Yuliana
4. Pitriyani
5. Fitri Rahayu
6. Syifa Nur Azizah
7. Mila Nurrohmah
Divisi Komunikasi dan Informasi : 1. Salsabila Rahmah
2. Shena Alghefira
3. Laras Sati Budiana
4. Khaudlatul Inayah Ahmad Sutaya
Divisi Sosial Budaya : 1. Reza Muslihuddin
2. Ahmad Muslih
3. Indria Ningsih
4. Mumfangati
Divisi Keilmuan dan Penalaran : 1. Raihani Salma Ammatullah
2. Baiq Nadia Shopiana
Divisi Pengembangan SDM : 1. Ahmad Durajat
2. Atalariq Fahrezi Alamsyah
3. Ridho Fauziansyah
4. Nusaibah Nurul Fadilah
5. Halizah Maghfira Izzani

 

Pengurus DPM Periode 2023-2024

Ketua : Wildan Hasan Abdullah
Sekertaris : M. Fahmi Mustofa Kamal
Komisi 1 (Organisasi dan Pengawasan) : M. Ziyad Bashir
Komisi 2 (Advokasi dan Aspirasi) : Wahyu Nada
Komisi 3 (Legislasi dan Perundang- undangan) : Zainul Imam
Komisi 4 (Keuangan dan Anggaran) : Devi Ayu Yulianti
Komisi 5 (Kesekretariatan dan Administrasi) :  Dedeh Widianingsih
Komisi 6 (Humas dan Kominfo) :  Aisyah Rahma nadia
 Reni Nuraeni

 

VIDEO LINK : https://www.youtube.com/watch?v=Sj9pSBfNFpU

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *